Tak Mau Ketinggalan, Emak-emak Desa Karangawen Juga Ikut Terjun Di Lokasi TMMD

TAMBAKROMO,LINTASPATI.COM

Emak-emak Desa Karangawen Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, terlihat semangat membantu TNI dan warga laki-laki di desanya dalam membangun infrastruktur jalan pertanian melalui program TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun Anggaran 2021 Kodim 0718/Pati.

Salah satu diantara mereka, Ibu Karsinah (45) Sorang Ibu Rumah Tangga warga RT.05 RW.02 Desa Karangawen Kecamatan Tambakromo menjelaskan, sejak kegiatan TMMD dibuka pada 15 September 2021 lalu, secara bergiliran dan sukarela setiap RT di desanya ikut membantu Bapak-bapak TNI dalam pengerjaan pengecoran sasaran fisik TMMD di lokasi pengecoran Jalan Usaha Tani (JUT) sepanjang 825 meter, lebar 3 meter dan tebal 0,12 meter. Pasalnya, mayoritas kaum suami di Desa Karangawen adalah perantauan di pulau Sumatera dan Kalimantan.

"Kami ikhlas ikut membangun desa juga merupakan kewajiban kami. Karena suami-suami kami sedang merantau mencari rejeki di luar pulau,"ujar Karsinah Rabu (22/9/2021).

Lanjut Karsinah,"Tak hanya menyiapkan konsumsi untuk Bapak-bapak TNI, ibu-ibu sudah sepakat dan kompak sebisa mungkin juga ikut kerja fisik sesuai kemampuan masing-masing walaupun tidak diwajibkan pemerintah desa," pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama Sertu Jumari Babinsa setempat menjelaskan, bahwa ibu-ibu di Desa Karangawen sangat antusias membantu target TNI dalam membangun infrastruktur dan SDM masyarakat melalui kegiatan non fisik TMMD (penyuluhan, sosialisasi, atau pelatihan).

"Ibu-ibu juga berkomitmen untuk terlibat di pengecoran jalan sepanjang 825 meter yang menjadi target utama sasaran fisik TMMD," jelas Babinsa.

Sertu Jumari juga menambahkan, selain berkerja di perantauan, warga Desa Karangawen mayoritas adalah sebagai petani dan pekebun. Mereka sangat sadar jika apa yang sedang dibangun pemerintah bersama TNI melalui program TMMD itu adalah untuk mendongkrak kesejahteraan ekonomi  warga setempat, disamping memperlancar akses warga dari kampung menuju lahan perkebunan mereka.

"Disamping sasaran utama TMMD, juga ada sasaran tambahan yakni pengecoran jalan menuju area pemakaman warga Desa Karangawen. Sehingga, jika jalan TMMD itu selesai, nantinya warga akan merasakan jalan yang halus saat berangkat menuju ke lahan perkebunan ataupun saat prosesi pemakaman warga yang meninggal dunia," pungkasnya. (LP.Wn)

About LintasPati.Com

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.