Pati – Bukan hanya hari selasa dan hari kamis saja jadwal rutin pembinaan fisik/Aerobik untuk membina para anggotanya, namun Kodim 0718/Pati juga memberikan waktu khusus bagi anggotanya yang akan naik pangkat untuk mengikuti kegiatan Bimbingan dan pengasuhan cabang renang dasar sejauh 50 meter dengan gaya dada/gaya katak.
Sedangkan pembinaan fisik kesegaran jasmani A dan B dilaksanakan setiap hari selasa dan kamis untuk memelihara fisik berupa lari/joging keliling lapangan lingkaran luar stadion Joyokusumo Pati serta ditanbah gerakan penguatan berupa : Sit up, Push Up dan Pull up.
Seperti yang dilaksanakan pada hari ini Senin, 9 September 2019, kegiatan Binsuh Tes Ketangkasan Renang dengan jarak 50 M dikhususkan untuk personel yang akan Usul Kenaikan Pangkat (UKP) periode 01-04-2020 dipusatkan di Kolam Renang Namira 99 desa Regaloh Kecamatan Tlogowungu Pati .
Sedangkan tujuan diadakan pembinaan khusu untuk personel yang akan diusulkan kenaikan pangkat ini adalahuntuk membina serta memelihara kebugaran serta ketangkasan renang sesuai yang telah ditetapkan standart nilai oleh Komando atas.
Untuk dapat memakai pangkat baru/naik pangkat, para personel TNI harus lulus atau dapat memenuhi standart nilai kelulusan batas minimal atau passing grade nilai kesemaptaan jasmani dan harus dapat melaksanakan renang dasar sejauh 50 meter dengan gaya dada/katak.
Bukan hanya itu, ada persyaratan lain yang harus dipenuhi oleh personel yang akan melaksanakan UKP, dia juga harus bersih dari masalah/kasus indikatornya adalah dari Dapen (Daftar Penilaian) dari tiap personel yang nanti diisi oleh komandan satuan masing-masing.
Memang tidak mudah untuk naik pangkat bagi anggota TNI walaupun dia sudah bertugas di kesatuan teritorial seperti Kodim dan Koramil, karena kenaikan pangkat bagi prajurit TNI itu bukan jatah yang otomatis namun merupakan suatu prestasi, karena apabila personel yang di usulkan naik pangkat tersebut tidak lolos tes/memenuhi standart nilai, maka dengan sendirinya anggota tersebut tidak dapat naik pangkat.
Untuk jumlah personel dari Kodim 0718/Pati yang saat ini mengikuti pembinaan dan akan melaksanakan tes UKP periode 01-04-2020 berjumlah 50 orang. (Snpt/Pendim)
0 komentar:
Posting Komentar