LintasPati.Com - Kayen, Sejumlah peserta long march dengan membawa bendera merah putih dan obor berjalan dari Posko Penyelamatan Lingkungan desa Kayen Kecamatan Kayen Kabupaten Pati menuju desa Larangan Kecamatan Tambakromo, Sabtu (17/03/2018).
JMPPK (Jaringan Masyarakat Peduli Pegunungan Kendeng) melaksanakan Long march dan Do'a Nusantara sepanjang jalan serta melantunkan Kidung Kendeng dalam rangka mengenang 1 tahun meninggalnya ibu Padmi dalam aksi cor kaki di halaman Kantor Istana Negara RI. Long mars tersebut mengambil tema "Mlaku Mbengi Njogo Bumi"
Jalan kaki yang dilaksanakan menempuh jarak kurang lebih 27 Kilometer dengan route Posko Penyelamatan Lingkungan Desa Kayen Kecamatan Kayen – Desa Beketel – Desa Purwokerto – Desa Pakis – Desa Maitan – Finish di Makam Yu Padmi Desa Larangan Kecamatam Tambakromo Kabupaten Pati.
Adapun peserta long march yang dilaksanakan oleh kelompok JMPPK berjumlah 200 orang, dengan kordinator lapangan Gunretno dan Suharno. Peserta aksi long march merupakan gabungan dari JMPPK Kabupaten Pati terdiri dari (Kecamatan Sukolilo, Kayen dan Tambakromo), JMPPK Kabupaten Rembang, JMPPK Kabupaten Blora dan JMPPK Kabupaten Grobogan serta aktifis KPPL (Komunitas Pemuda Pemerhati Lingkungan), Mahasiswa UI Jakarta, UMS Solo dan UNNES Semarang. (lp/dm)
0 komentar:
Posting Komentar