Tim Ini Memiliki Peluang Besar Untuk Mewakili Kabupaten Pati Dalam Perhelatan Liga Santri Piala Kasad


Pertandingan hari kedua liga santri PSSI piala Kasad tahun 2022 antara ponpes Mathali'ul Falah Fc Vs Ponpes Bahrul Ulum Fc di stadion Joyokusumo Pati sore tadi berlangsung seru.

Serangan silih berganti dipertontonkan oleh kedua kesebelasan, hingga babak pertama berahir, kedudukan masih imbang tanpa gol.

Memasuki akhir babak kedua, berawal dari skema sepak pojok yang diperoleh tim Bahrul Ulum Fc terjadi kemelut di depan gawang, pada menit 66 skor berubah untuk keunggulan Bahrul Ulum Fc 1 : 0 berkat  sepakan pemain nomor punggung 35 Bayu Firmansyah.


Dalam pertandingan tersebut tim Bahrul Ulum yang menggunakan Jersey warna putih terlihat mendominasi permainan sejak menit pertama.

"Alhamdulillah pertandingan hari kedua lanjutan liga santri sore tadi berjalan lancar dan aman, dengan kemenangan Bahrul Ulum Fc dari kecamatan Gabus dengan skor 1 : 0,"ungkap Kapten Cba Kistono Pasi Ter Kodim Pati.Selasa,(21/06/2022).

"Hari Rabu sore, kita masih ada satu kali sisa pertandingan, yakni Bahrul Ulum Fc melawan PSYQ Yanbu'ul Qur'an sebagai penentu tim mana yang akan mewakili  kabupaten Pati ke fase berikutnya,"terangnya.

Saat ini untuk klasemen sementara, Mathali'ul Falah Fc mengantongi nilai 3 dari dua kali bermain, menang satu kali dan kalah satu kali.

PSYQ Yanbu'ul Qur'an nilai 0 karena dipertandingkan pertama mengalami kekalahan.

Sedangkan Bahrul Ulum Fc mengantongi nilai 3 memiliki peluang lebih besar untuk lolos karena masih menyisakan satu kali pertandingan.

"Tiga tim ini semuanya masih memiliki peluang untuk lolos ke fase selanjutnya, kita lihat saja hasil pertandingan besok sore, pasti lebih seru,"tandas Kapten Kistono.(LP.Snpt)

About LintasPati.Com

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.