Acara Aubade dilaksanakan sebelum upacara penurunan bendera untuk menambah semangat peserta upacara



Pati – Bertempat di lapangan Batalyon Infanteri  Yonif 410 Kipan C Alugoro Kabupaten Pati  Jln. Dr. Soesanto Ds. Kutoharjo Kecamatan Pati Kabupaten, Pada hari Sabtu tanggal 17 Agustus 2019 mulai pukul 16.30 Wib dilaksanakan kegiatan  "UPACARA PENURUNAN BENDERA MERAH PUTIH DALAM RANGKA HARI PROKLAMASI KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA YANG KE - 74  TINGKAT KABUPATEN PATI  TAHUN 2019".


Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Arm Arief Darmawan, S.Sos selaku Inspektur upacara penurunan bendera pada sore tadi  yang diikuti sekitar 1000 orang peserta, para pejabat serta tamu undangan yang hadir Forkompimda Kab. Pati, Wakil Bupati Pati  H. Saeful Arifin, OPD Kab.Pati, Ketua DPRD Kab. Pati, Perwira TNI dan Polri, Muspika Se Kab.Pati, Veteran pejuang 45 baik dari TNI dan Polri,Toga dan Tomas kab.Pati, Perwakilan Kepala Desa dan tamu undangan dari unsure masyarakat lainya.


Adapun petugas dalam upacara penurunan bendera berasal dari dua institusi yakni Kodim dan polres Pati, IRUP Dandim 0718/Pati ( Letkol Arm Arief Darmawan,S.Sos),DAN  UP Danramil Pati Kapten Inf Yahudi,S.Sos ) sedangkan perwira upacara dijabat dari Kasat Sabhara Res Pati
(AKP Sugino,SH).


Sedangkan susunan pasukan upacara dengan komposisi  I pleton  Korsik Pemkab. Pati,  I SSK Gabungan Kodim 0718/Pati, Alugoro dan Sasdisjan Pati, II Pleton Brimob Polres Pati, II pleton Dalmas Polres Pati,  I pleton Satpol PP Pati, I pleton Limas Pati, I pleton Polhut Pati, I SSK Korpri Pati, II pleton Gabungan Satpam Pati, II pleton Banser / PP / LDII, I pleton FKPPI, I pleton Mahasiswa, I SSK Gabungan SMA, SMK Pati kota.



Untuk menambah semangat serta mengingat kembali lagu perjuangan, sebelum upacara  Penurunan Bendera Merah Putih HUT Kemerdekaan RI ke-74 th 2019 pada Pukul 15.00 sd 16.30 Wib dilaksanakan/dimeriahkan oleh kegiatan Aubade /Serenade untuk memberikan penghormatan khusus pada sore tadi.(Snpt/Pendim)


About LintasPati.Com

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.